Sinergi TNI-Polri dan Instansi Terkait, Polres Alor Berhasil Amankan Perayaan Malam Tahun Baru 2026
Alor – Perayaan malam pergantian Tahun Baru 2026 di Kabupaten Alor berlangsung aman, lancar, dan kondusif. Hal ini berkat kesiapsiagaan Polres Alor bersama TNI, Pemerintah Daerah, dan instansi terkait dalam melaksanakan pengamanan terpadu di seluruh titik kegiatan masyarakat, Rabu (31/12/2025) malam.
Pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Lilin Turangga 2025 yang telah disiapkan Polres Alor untuk memastikan keamanan masyarakat dalam menyambut tahun baru. Pos pengamanan, patroli skala besar, pengaturan arus lalu lintas hingga monitoring kegiatan masyarakat terus dilakukan secara konsisten sejak sore hingga dini hari.

Kapolres Alor AKBP Nur Azhari, S.H. menyampaikan apresiasi kepada seluruh unsur pengamanan yang telah bekerja keras memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Keberhasilan pengamanan malam Tahun Baru ini merupakan hasil kolaborasi dan sinergi yang solid antara TNI-Polri, Pemerintah Daerah, dan seluruh pemangku kepentingan. Kami juga berterima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung dan mematuhi Maklumat Forkopimda dalam menjaga keamanan bersama,” ungkap Kapolres.
Dalam kegiatan pengamanan, petugas juga aktif memberikan imbauan kepada masyarakat untuk merayakan dengan tertib, menjauhi minuman keras, serta mengutamakan keselamatan selama berkendara. Hasilnya, situasi di wilayah Kabupaten Alor dapat dikendalikan dengan baik tanpa adanya kejadian menonjol yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Kapolres Alor menegaskan bahwa Polri akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat termasuk setelah rangkaian Operasi Lilin Turangga berakhir.
“Tugas menjaga kamtibmas tidak berhenti di momen pergantian tahun saja. Kami akan terus hadir, bekerja dan melindungi masyarakat sebagai bentuk nyata pengabdian Polri,” tambahnya.
Dengan berakhirnya malam pergantian tahun dalam suasana aman dan penuh sukacita, Polres Alor berharap semangat kebersamaan ini terus terjaga demi kemajuan Kabupaten Alor yang semakin sejahtera dan kondusif di tahun 2026.
Humas Polres Alor

